Ini kali kedua kami mengajukan permohonan visa schengen. Sebelumnya, Denmark menjadi pintu masuk kami ke Eropa, kali ini kami memilih negara tetangganya; Norwegia. Jika 3 tahun lalu alasannya adalah mengunjungi teman, sekarang alasannya tiket promo Norwegian Air. Untuk pengurusan visa Norwegia, sama seperti Denmark, dan Australia, ia juga diserahkan pada VFS Global, yang beralamat di:
VFS Global
Kuningan City Mall, 2nd & 3rd Floor,
Jl. Prof. Dr. Satrio Kav. 18 – Setiabudi,
Kuningan Jakarta – 12940.
Telp:+62 21 3041 8705
Email: [email protected]
Website: http://www.vfsglobal.com/Norway/Indonesia/bahasa/index.html
Pihak imigrasi Norwegia menyaratkan setiap pemohon untuk membuat akun di portal aplikasinya. Dari portal itu pemohon bisa mengisi form dan membayar biaya visa sebesar €60. Tentunya nanti ditambah Rp 200.000 untuk biaya logistik VFS Global.
Berikut dokumen yang diperlukan untuk mengajukan permohonan visa schengen via Norwegia:
- Paspor asli dan salinan yang masih berlaku setidaknya setengah tahun ke depan dan jika ada; paspor lama asli dan salinan.
- Form aplikasi dan cover letter yang diperoleh dari portal aplikasi di atas.
- Form rencana perjalanan dan check list yang kami dapatkan dari VFS Global. Ini bisa diisi ketika memasukkan dokumen.
- Dua lembar foto terbaru, ukurannya 4x3cm.
- Salinan tiket untuk perjalanan pulang pergi dan berpindah negara untuk membuktikan ke-Schengen-an perjalanan. Bisa memakai tiket pesawat booked without issued, sehingga Anda tak perlu membeli tiket sebelum visa keluar.
- Rekening bank untuk 3 bulan terakhir. Cetak dari mutasi e-banking dan legalisir ke kantor cabang bank terdekat, cara ini jauh lebih murah daripada meminta bank mencetak rekening koran.
- Bukti pemesanan hotel. Kami selalu memakai jasa booking.com, karena punya fitur pesan dan batalkan tanpa biaya.
- Asuransi perjalanan yang memiliki pertanggungan minimal €30.000 atau US$50.000, mencakup seluruh negara Schengen, dengan jangka waktu lamanya perjalanan + 15 hari. Aturan tersebut bisa dilihat di sini.
- Surat keterangan bekerja dalam bahasa inggris.
- Salinan kartu keluarga, akte lahir, dan surat nikah jika sudah.
Semua dokumen dicetak dalam ukuran A4. Prosesnya memakan waktu maksimal 15 hari, mungkin bisa lebih cepat, tapi pengalaman kami membuktikan visa disetujui tepat dalam 15 hari.
Aplikasi visa ini bisa diwakilkan jika pemohon sudah pernah melakukan proses pengambilan foto dan biometrik di VFS Global. Jika belum, proses ini tidak dipungut biaya. Foto inilah yang akan dipakai pada lembar visa, bukan foto yang disertakan dalam dokumen.
Dan kutukannya masih sama bagi saya: And thou shalt never have good looking Visa photograph. Or Passport. Or SIM. Or KTP.
- Visa Selandia Baru - 2016.02.10
- Suatu Hari Aku Akan Bercerita Tentang Perjalanan ini Padamu Meskipun Kamu Tahu Kisahnya - 2016.02.04
- Busker - 2016.01.31
Halo, salam kenal, saya dina. Saya berencana utk membuat visa schengen via norway utk maret nanti. Saya mau tanyakan ttg surat keterangan kerja. Apa bisa dgn surat keterangan bekerja biasa atau seperti surat sponsor yg dibuat oleh atasan kita, yg menerangkan bahwa kita bekerja di perusahaan tertentu dan akan kembali lg ke Indonesia? Maaf kl bahasanya ribet hehe. Terima kasih sebelumnya
Lebih ke yang kedua, yang menerangkan bahwa kita bekerja di perusahaan tertentu dan akan kembali ke Indonesia.
Oke, terima kasih jawabannya
Halo,
Salam kenal yaa. Kebetulan saya dan suami jg mau ke scandinavia juli ini. Ada bbrp pertanyaan nih :
1. Rute saya : tiba di inggris stay 7 hari lalu ke norwegia 7 hari, islandia 3 hari, copenhagen 1 hari, stockholm 1 hari, helsinki 1 hari dan rusia 3 hari. Total 24 hari. Minta advice utk asuransi perjalanan kan disyaratkan plus 15 hari dr lama di negara schengen. Kl rute saya 13 hari di schengen berarti cukup dong ya kl asuransinya 28/30 hari? Bukan dr tgl saya keluar dr schengen kan?
2. Utk dokumen pelengkap spt KK, akta lahir dan srt nikah harus diterjemahkan ke bhs inggris ga?
3. Tiket transport domestik dlm negari norwegia perlu dilampirkan tidak?
4. Dimana bisa pesan tiket antar negara schengen tanpa issued dulu? Bisa online atau lwt travel agent?
5. Utk visa inggis dan norwegia ada wawancara ga?
Segitu dulu sementara pertanyaannya. Terima kasih banyak.
Sama-sama.
Hi. mau nanya itu prosesnya 15 hari kerja atau 15 hari kalender ya mas?
Pengalaman kami 15 hari kalender, tapi bisa bersiap untuk kemungkinan terburuk: 15 hari kerja (3 minggu) ?
Hai kalo izin tinggal tetap berapa biayanya??? Thank…
NOK 2100, sekitar 3.3 juta
halo, mau tanya kira2 visa granted nya bisa untuk stay hingga 3 minggu kah?